Logo Bloomberg Technoz

Sisi Fundamental & Teknikal Kompak Mendukung Penguatan IHSG

Muhammad Julian Fadli
10 May 2023 08:20

Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Rabu, 10 Mei 2023 berpotensi melaju di zona hijau.

Jika menilik pada perdagangan kemarin, Selasa (9/5/2023) IHSG menguat 0,15%, dengan menutup perdagangan pada level 6.779,98.

Analisis Teknikal IHSG Hari Ini Rabu 10 Mei 2023 (Bloomberg)

Secara teknikal IHSG berpotensi menguat menuju level resistance 6.800, yang mana juga merupakan level psikologisnya. Resistance selanjutnya pada trendline garis putih pada level 6.824.

Adapun support yang akan menahan apabila berbalik arah yaitu pada level 6.750. Menarik dicermati pada perdagangan hari ini, apakah IHSG akan mencatatkan death cross pada indikator MA-5 dengan MA-50 nya, atau rebound ke atas level psikologisnya.

Sentimen pada perdagangan hari ini datang dari dalam negeri dan juga eksternal, konsumen Indonesia makin yakin dan optimis dalam melihat kondisi perekonomian. Ini tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) yang tercatat naik, dan jauh di atas level 100.