Gedung Putih, Ketua DPR AS Tolak Perpanjang Sementara Batas Utang
News
10 May 2023 08:10
Erik Wasson - Bloomberg News
Bloomberg, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan Ketua DPR AS Kevin McCarthy menyetujui satu hal soal potensi gagal bayar utang negara tersebut: mereka tidak menginginkan perpanjangan plafon utang yang bersifat sementara.
"Mengapa terus menunda untuk membuat keputusan penting?” kata McCarthy kepada wartawan Selasa (09/05/2023) di Capitol. Ia menolak kesepakatan apa pun yang hanya mengulur waktu hingga 30 September. "Mari kita selesaikan sekarang,” katanya.
Sekretaris Pers Gedung Putih Karine Jean-Pierre juga mengatakan perpanjangan jangka pendek bukanlah rencana Biden. Namun, ia mengkritik McCarthy yang telah menuntut pemotongan pengeluaran negara sebagai imbalan atas suara Partai Republik untuk menaikkan plafon utang.
“Ini bisa dengan mudah diselesaikan,” kata Jean-Pierre. “Ini adalah krisis buatan manusia yang dipimpin oleh Ketua DPR.”