Logo Bloomberg Technoz

Jamu PM Jepang, Prabowo Tawarkan Kerja Sama Ekonomi hingga MBG

Sultan Ibnu Affan
11 January 2025 12:30

Presiden RI, Prabowo Subianto, menyambut kedatangan PM Jepang, Ishiba Shigeru, di Istana Bogor, Jawa Barat. (Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr)
Presiden RI, Prabowo Subianto, menyambut kedatangan PM Jepang, Ishiba Shigeru, di Istana Bogor, Jawa Barat. (Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengatakan Indonesia sangat membuka diri untuk bekerjasama dengan Jepang dalam membantu pembangunan ekonomi. Kerjasama tersebut menyasar pada sejumlah program prioritasnya, termasuk program makan bergizi gratis (MBG).

Hal itu, disampaikan  Prabowo saat menerima kunjungan Perdana Menteri (PM) Jepang Shigeru Ishiba dalam pertemuan bilateral di Istana Bogor yang tengah berlangsung hari ini, Sabtu (11/1/2025).

"Karena itu, kami membuka diri seandainya pihak Jepang ingin ikut serta dalam pembangunan ekonomi Indonesia ke depan," ujar Prabowo dalam agenda pertemuan tersebut, melansir kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden.

Secara terperinci, Prabowo menegaskan kepada PM Jepang jika pemerintahannya saat ini fokus kepada sejumlah program prioritas yakni; swasembada pangan, swasembaga energi, dan hilirisasi dan industrialisasi sumber daya alam.

Selanjutnya, adalah program makan bergizi gratis (MBG) untuk menghilangkan kelaparan guna perbaikan gizi sebagian masyarakat, serta peningkatan bidang pertahanan.