Bursa China Drop, Dipicu Risiko Geopolitik Jelang Trump Dilantik
News
10 January 2025 14:50
Bloomberg News
Bloomberg, Bursa saham China anjlok, mendorong indeks yang diawasi secara ketat menuju pasar bearish karena ketegangan geopolitik memanas menjelang pelantikan Donald Trump.
Indeks MSCI China drop sebanyak 1,1% pada Jumat (10/1/2025), sehingga turun sejak penutupan 7 Oktober menjadi sekitar 20%. Indeks CSI 300 dari saham dalam negeri turun 0,9% dan telah kehilangan hampir 5% pada tahun baru.
Pasar modal mengawali tahun 2025 dengan pelemahan karena investor bersiap menghadapi tarif lebih tinggi yang dapat memperpanjang perlambatan ekonomi China.
Amerika Serikat (AS) memasukkan Tencent Holdings Ltd dan Contemporary Amperex Technology Co ke dalam daftar hitam minggu ini karena dugaan hubungannya dengan militer China. Sementara pemerintahan Biden sedang mempertimbangkan pembatasan ekspor cip kecerdasan buatan.