Logo Bloomberg Technoz

Waspada Banjir Pesisir Rob di Jakarta Utara pada 9 - 17 Januari

Dinda Decembria
09 January 2025 08:30

BMKG Ungkap Awal Mula Musim Hujan dan Daftar Wilayahnya (Bloomberg Technoz/Asfahan)
BMKG Ungkap Awal Mula Musim Hujan dan Daftar Wilayahnya (Bloomberg Technoz/Asfahan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Maritim Tanjung Priok menginformasikan tentang peringatan Dini Banjir Pesisir (Rob) tanggal 09-17 Januari 2025.

Hal tersebut terjadi akibat adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fase Bulan Purnama yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir atau rob wilayah pesisir Utara wilayah Jakarta.

Wilayah yang dimaksud antara lain pesisir utara DKI Jakarta seperti Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing, Kalibaru, Muara Angke, Kepulauan Seribu diimbau agar dapat mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut yang berpotensi terjadinya banjir pesisir (Rob).

"Adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fase bulan Purnama yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir utara Jakarta. Puncak pasang maksimum pada pukul 06.00-12.00 WIB," tulis BPBD DKI Jakarta, dikutip Kamis (09/01/2025).

Antisipasi masyarakat

•⁠  ⁠Pantau peringatan dini gelombang pasang dalam akses lama bpbd.jakarta.go.id/gelombang laut