Daftar Lokasi Program 1 Juta Rumah Prabowo yang Dibangun Qatar
Redaksi
08 January 2025 15:16
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait mengungkapkan sejumlah lokasi proyek 1 juta rumah yang akan dibangun oleh Qatar.
Hal itu disampaikan Ara, sapaannya, usai penandatanganan kerja sama pembangunan 1 juta rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan Qatar (government to government/g to g) yang diwakili Syekh Abdul Aziz Altani, di Istana Negara, Rabu (8/1/2024).
Qatar menjadi investor pertama dalam proyek pembangunan 3 juta rumah yang digagas pemerintahan Prabowo-Gibran.
"Kami menyiapkan lahan milik negara. Pak Erick (Erick Thohir Menteri BUMN) akan siapkan dari PTP, PT KAI, Perumnas, dan kemudian dari Kemensetneg ada di Kemayoran dan sekitar Senayan," ujar Ara seperti dilansir Youtube Setpres, Rabu (8/1/2024).
Selanjutnya, kata Ara, penyediaan lahan juga ada di daerah Kalibata milik Kementerian Keuangan melalui DJKN.