Logo Bloomberg Technoz

Cara Lihat Fenomena Langka Parade Planet Sejajar Bulan Januari

Pramesti Regita Cindy
08 January 2025 13:35

Ilustrasi parade planet yang bisa dilihat secara langsaung dari langit, 21 Januari 2025. (Dok: Farmersalmanac)
Ilustrasi parade planet yang bisa dilihat secara langsaung dari langit, 21 Januari 2025. (Dok: Farmersalmanac)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Parade tujuh planet, Saturnus, Merkurius, Neptunus, Venus, Uranus, Jupiter, dan Mars, sejajar dengan Bumi menjadi salah satu fenomena alam yang dinanti banyak orang. Dengan demikian, kita dapat melihat beberapa planet seperti Mars dan Jupiter yang nampak dalam satu garis lurus sejajar dengan Bumi. 

Mengutip dari berbagai sumber, di Indonesia sendiri fenomena ini dapat diamati mulai tanggal 21-22 Januari 2025, namun kemungkinan hanya enam planet kecuali Merkurius. Waktu optimal untuk menyaksikan parade planet ini adalah setelah matahari terbenam, atau sekitar pukul 20.30 waktu setempat. 

Pada saat itu, Venus, Saturnus, dan Neptunus akan terlihat jelas di langit barat daya. Namun, ketiganya akan tenggelam di bawah cakrawala antara pukul 23.30 hingga tengah malam, tergantung lokasi pengamatan. 

Mars, Jupiter, dan Uranus akan tetap terlihat lebih lama hingga dini hari, dengan Mars terbenam tepat sebelum matahari terbit. Meski demikian, tetap perlu diingat bahwa jarak pandang planet yang sejajar juga bergantung kepada beberapa faktor, salah satunya adalah kondisi cuaca dan polusi cahaya di wilayah tersebut.

Sebelumnya para peneliti di Pusat Riset Antariksa BRIN, seperti Gerhana Puanandra Putri, mengungkapkan bahwa pada tanggal tersebut, lima planet terdekat dengan Bumi—Venus, Mars, Jupiter, Saturnus, dan Uranus—akan bisa dilihat secara bersamaan pada malam hari.