Logo Bloomberg Technoz

"Kita menyatukan semua sumber dari kementerian/lembaga, maupun BUMN yang sumber datanya kemudian kita menjadikan satu supaya tidak terjadi tumpang tindih. Masak kita memberikan subsidi kepada orang yang tidak tepat? Kan tidak pas," ucap Bahlil.

Hingga saat ini, kata Bahlil, kebijakan pengalihan BBM ke BLT tersebut sudah mencapai 98%. Dia pun memastikan akan segera mengumumkannya tahun ini.

"Kalau sudah final semua kita umumkan, termasuk skema dan lain-lainnya. Akan tetapi, [seperti] yang pernah saya ngomong, itu tidak akan bergeser jauh-jauh dari situ," ungkap Bahlil. 

Adapun, skema penyaluran BBM bersubsidi yang baru bakal dilakukan secara kombinasi atau blending. Artinya, sebagian subsidi masih akan diberikan kepada komoditas/barang, sedangkan sebagian lagi dialihkan ke format BLT.

Subsidi barang dalam bentuk BBM hanya akan disalurkan untuk kendaraan berpelat kuning alias transportasi publik dan UMKM. Di sisi lain, ojek online (ojol) merupakan transportasi publik berpelat hitam. Sebelumnya, ojol sempat disebut-sebut tidak termasuk kriteria penerima BBM bersubsidi.

(mfd/wdh)

No more pages