Logo Bloomberg Technoz

"Tapi yang tekstil ini, yang industri benang dan kain masih terkontraksi," ujar dia. "Harapannya dari pakaian jadi ini kita lebih bisa tumbuh bukan ahnya 4,6% jika memang pakaian jadi di lokalnya bisa dibeli lebih banyak."

Dia menuturkan, terkontraksinya industri tekstil tak lain disebabkan lokasi industri pakaian jadi saat ini masih berada di kawasan berikat, atau tempat penimbunan barang yang berasal dari impor. Hal itu pun menyebabkan kebutuhan benang dan kain jadi tak diutamakan berasal dari dalam negeri.

Kemudian, lanjut Reni, adanya keterlambatan perpanjangan bea masuk tindakan pengamanan (BMTP) untuk tekstil juga disebut menjadi sebab lain pertumbuhan industri TPT belum maksimal.

"Ada juga beberapa perusahaan kain yang mungkin saja tutup. Jadi ini kan diisi oleh impor. Nah itu juga yang mengindikasikan data ini kenapa turun," tutur dia.

(ain)

No more pages