Logo Bloomberg Technoz

Bahas Nasib Pekerja, Pemerintah Bakal Temui Kurator Pailit Sritex

Sultan Ibnu Affan
06 January 2025 14:40

Pekerja di pabrik tekstil PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex./Bloomberg-Dimas Ardian
Pekerja di pabrik tekstil PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex./Bloomberg-Dimas Ardian

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah menjanjikan bakal menemui para kurator dan pengawas terkait dengan pailit Sritex yang mengancam badai PHK puluhan ribu karyawan.

Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita  mengatakan segera menemui pihak-pihak yang ditunjuk Pengadilan Niaga (PN) Semarang tersebut.

Seperti diketahui, tim kurator tersebut terdiri dari empat orang yakni atas Denny Ardiansyah, Nur Hidayat, Fajar Romy Gumilar, dan Nurma Candra Yani Sadikin. Sementara, satu hakim pengawas adalah Haruno Patriadi.

"Mereka siap untuk hadir diundang di kantor kami untuk membicarakan hal-hal penting, yang harus dibicarakan antara pemerintah dan kurator," ujar Agus saat ditemui dikantornya, Senin (6/1/2024).

Agus sebelumnya juga mengatakan upaya tersebut jadi salah satu upaya pemerintah untuk membuat Sritex, sebagai salah satu sektor manufaktur terbesar di Indonesia, tetap berproduksi.