Logo Bloomberg Technoz

"Ada banyak pertolongan juga tapi walaupun begitu, tetap waspada, rendah hati. Jadi tahun ular ketemu kerbau itu bagus banyak peluang ada perlindungan dan hokinya untuk shio kerbau," ujarnya.

2. Shio Ayam

Shio ayam yang dikenal detail, kreatif, dan rapi, akan menemukan banyak hal positif di tahun 2025. Karakter feminin dan lembutnya cocok dengan energi Tahun Ular.

"Shio ayam di tahun ular akan banyak juga hal-hal positif yang terjadi. Banyak hal-hal positif yang akan menghampiri shio ayam di tahun ular 2025, karena karakter dia tadi,"ujarnya.

"Hubungan dengan sesama baik, ke keluarga juga baik, semakin erat. Yang masih single, potensi ketemu pasangan besar ya. Lalu, untuk memulai usaha juga banyak peluang," imbuhnya.

3. Shio Naga

Tahun 2025 menjadi momen Shio Naga untuk mewujudkan impian. Apakah itu rencana traveling, membeli rumah, atau tujuan lainnya, banyak jalan terbuka untuk shio ini.

“Jika Shio Naga sungguh-sungguh menginginkan sesuatu, tahun depan banyak jalan akan terbuka. Ini tahun yang penuh peluang dan hoki,” jelasnya.

4. Shio Kambing

Shio kambing memiliki potensi rezeki yang melimpah di Tahun Ular 2025. Namun, shio ini perlu bijak dalam memilih peluang yang datang agar tidak bingung.

"Misalnya job banyak masuk atau tender banyak yang masuk proyek seperti itu, nah harus pilih pinternya, banyak yang masuk ya harus pinter memilih," katanya.

5. Shio Kuda

Shio kuda akan bertemu dengan momen-momen menyenangkan di 2025. Mulai dari membangun relasi baru, mempererat hubungan keluarga, hingga bertemu kembali dengan teman lama.

"Jadi untuk shio kuda ini menyenangkan dari sisi diplomasi dan relasi, akan lebih semarak akan bertemu dengan orang baru atau ketemu teman-teman dan keluarga yang sudah lama tidak dijumpai. Ada kebahagiaan di shio kuda, tetapi di satu sisi shio kuda waspada dengan orang yang iri dengan kebahagiaan dia," jelasnya.

Shio yang Kurang Beruntung di 2025

Meski ada shio yang beruntung, beberapa shio diprediksi menghadapi tantangan lebih besar di Tahun Ular 2025:

1. Shio Babi

Shio babi diprediksi mengalami hambatan besar karena “chiong” atau benturan dengan Tahun Ular.

"Tahun ular adalah penuh selidik misterius, jujur dan apa adanya, polos. Sehingga babi ini kurang bagus untuk tahun depan 2025," katanya.

2. Shio Ular

Meski merupakan tahun ular, shio ini justru kurang beruntung.

"Saling curiga, banyak negatif thinking, banyak pikiran-pikiran negatif. Ular ketemu ular,"jelasnya.

3. Shio Macan

Shio macan perlu mewaspadai hubungan sosialnya, meski kondisi finansial diprediksi cukup baik.

“Macan menghadapi tantangan dalam hubungan dengan rekan kerja atau relasi usaha. Waspadai konflik interpersonal,” jelasnya.

4. Shio Monyet

Chiong Shio Monyet lebih mengarah pada kesehatan.

“Shio Monyet harus berhati-hati, terutama terhadap orang yang mungkin memiliki niat buruk. Perhatikan kesehatan agar terhindar dari masalah,” kata Clarita.

5. Shio Kelinci

Shio kelinci diprediksi menghadapi beban berat, terutama jika masih ada masalah yang belum selesai di tahun sebelumnya.

“Masalah asmara, utang-piutang, atau pekerjaan yang tertunda bisa menjadi beban di tahun depan. Meski jalan untuk menyelesaikan masalah terbuka, tantangannya tetap besar,” pungkas Clarita.

(dec/del)

No more pages