Lelang SRBI Terakhir Tahun Ini, Minat Investor Anjlok 31%
Redaksi
27 December 2024 13:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia menggelar operasi moneter rutin pada Jumat ini melalui lelang Sekuritas Rupiah Bank Indonesia (SRBI) yang ditujukan terutama untuk menarik dana asing jangka pendek (hot money) agar masuk ke pasar domestik.
Harapannya, dengan dana asing tertarik masuk, nilai rupiah bisa diungkit lebih kuat.
Namun, lelang SRBI pada hari ini yang akan menjadi lelang terakhir tahun 2024, sepi peminat ketika pergerakan rupiah di pasar spot sampai tengah hari ini masih tertekan hingga sempat menyentuh Rp16.255/US$.
Mengacu dokumen lelang yang dilansir oleh Bank Indonesia, nilai penawaran masuk atau incoming bids hanya sebesar Rp15,94 triliun. Nilai minat itu lebih rendah 31% dibanding lelang SRBI pekan lalu yang masih sebesar Rp23,1 triliun.
Para investor masih lebih meminati SRBI tenor terpanjang, 12 bulan, yang mencatat nilai penawaran masuk sebesar Rp13,48triliun. Sementara tenor lebih pendek yaitu 6 bulan dan 9 bulan masing-masing diminati Rp1,68 triliun dan Rp776 miliar.