Logo Bloomberg Technoz

J&T Tetap Buka Saat Libur Nataru: Jadwal & Estimasi Kirim

Referensi
24 December 2024 08:04

Ilustrasi IPO J&T (Bloomberg Technoz)
Ilustrasi IPO J&T (Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), banyak perusahaan yang menyesuaikan jadwal operasionalnya, termasuk jasa pengiriman barang. Bagi pelanggan J&T Express, layanan ini tetap beroperasi selama libur Nataru 2025, memastikan pengiriman tetap lancar meskipun pada hari libur. 

Berikut informasi lengkap mengenai jadwal operasional dan estimasi waktu pengiriman J&T Express selama periode tersebut.

Apakah J&T Express Tetap Buka Saat Libur Nataru?

(Dok. J&T)

Berdasarkan informasi resmi dari layanan Super Chat J&T Express Indonesia per 10 Desember 2024, J&T Express memastikan operasionalnya tetap berjalan selama libur Nataru. Layanan ini tetap buka setiap hari, termasuk pada tanggal merah dan libur panjang. Jadi, Anda tidak perlu khawatir karena pengiriman paket tetap dilakukan seperti biasa.

Estimasi Waktu Pengiriman J&T Express

Berikut adalah rincian estimasi waktu pengiriman berdasarkan jenis layanan J&T Express:

  • J&T Heboh: 2–7 hari (cakupan pengiriman seluruh wilayah Indonesia).

  • J&T Doc: 2–7 hari (cakupan pengiriman seluruh wilayah Indonesia).

  • J&T EZ: 2–7 hari (cakupan pengiriman seluruh wilayah Indonesia).

  • J&T Super: 1–3 hari (area cakupan meliputi Pulau Jawa, Bali, Kalimantan, Sumatera, Sulawesi, dan Batam).

  • J&T ECO: 7–17 hari (cakupan Pulau Jawa dengan tujuan ke Pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Bali).

Estimasi pengiriman dapat bervariasi tergantung pada lokasi tujuan. Pastikan untuk memeriksa area pengiriman Anda agar mengetahui estimasi waktu secara lebih akurat. Selain pengiriman domestik, J&T Express juga menyediakan layanan internasional melalui J&T International Standard Express, yang mencakup negara-negara seperti Singapura, Malaysia, dan Thailand.

Layanan Pelanggan J&T Express

(Dok. J&T)