Logo Bloomberg Technoz

Sedangkan dua laga malam ini menjadi penentuan bagi empat tim yang bertanding.

Bagi Timnas Indonesia, kemenangan melawan Filipina menjadi hasil wajib untuk memastikan langkah ke semifinal Piala AFF. Hal ini akan membuat Garuda Muda mengoleksi 7 poin.

Dengan kemenangan, anak asuh Shin Tae-Yong akan menjadi juara grup jika Vietnam kalah pada laga melawan Myanmar. Asalkan, Garuda menang dengan skor tinggi melawan The Azkal; sedangkan Myanmar menang dengan selisih lebih dari 2 gol.

Jika ternyata Vietnam menang atau imbang, Timnas Indonesia berarti akan menjadi runner up Grup B. Pada babak Semifinal, Garuda Muda akan melawan Timnas Thailand yang jadi juara Grup A.

Skenario terburuk, Timnas Indonesia masih punya peluang lolos jika bermain imbang dengan Timnas Filipina. Asalkan, Timnas Vietnam menang lawan Myanmar. Dengan hasil ini, Timnas Vietnam menjadi juara dengan 10 poin; dan Timnas Indonesia pada posisi runner up dengan 5 poin.

Peluang ini cukup besar karena Timnas Filipina sendiri masih belum berhasil keluar dari kutukan Piala AFF 2024. The Azkals harus menelan hasil imbang melawan seluruh anggota Grup B. Mereka seolah kesulitan meraih kemenangan pada ajang dua tahunan tersebut.

Sedangkan, Timnas Vietnam akan melawat Timnas Myanmar di Phu Tho Provincial Stadium. Pada laga ini, The Golden Star Warriors hanya butuh minimal hasil imbang untuk memastikan diri sebagai juara grup B. Mereka akan menghadapi Timnas Singapura di babak semifinal karena menjadi runner up Grup A.

Bahkan, Timnas Vietnam tetap akan jadi juara Grup B jika kalah melawan Timnas Myanmar. Asalkan, mereka kalah dengan skor yang hanya berselisih satu gol dengan Asian Lions.

Akan tetapi, hasil tersebut tentu tak akan mudah karena Myanmar sebagai tuan rumah pasti akan mengerahkan kemampuan maksimal. Terutama, mereka juga butuh hasil kemenangan untuk lolos ke Semifinal Piala AFF; sekaligus mengubur ambisi Indonesia.

(red/frg)

No more pages