"Kalau emamg punya perencanaan untuk kehamilan, gitu ya. Jadi, jangan sampai, kemudian tiba-tiba tidak terencana karena bisa menimbulkan komplikasi baik ke ibu atau janin," jelasnya.
Komplikasi yang ditimbulkan ibu hamil dengan lupus yakni bisa terjadi kondisi preeklamsia, kekambuhan lupus atau janin mengalami abortus prematur, janin terhambat, kematian janin dalam kandungan atau kelainan dari bayi yang dilahirkan.
"Sehingga penting juga membicarakan kontrasepsi yang tepat kalau saat aktifitas lupusnya belum terkontrol ya, dan selama kehamilan jangan khawatir bahwa ada obat yang aman untuk kehamilan dan juga penting ada pemantauan yang baik dari dokter dan pasien. Dan pasien dengan dokter yang menangani lupus," imbuhnya.
(sel/spt)
No more pages