Logo Bloomberg Technoz

Daftar Dalih Perry Warjiyo Soal Kasus Korupsi Dana CSR BI-OJK

Dovana Hasiana
18 December 2024 16:30

Ilustrasi Korupsi Dana CSR BI dan OJK (Bloomberg Technoz)
Ilustrasi Korupsi Dana CSR BI dan OJK (Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo akhirnya buka suara soal penyidikan kasus dugaan korupsi dana Corporate Social Responsibilities Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan; atau korupsi dana CSR BI-OJK.

Dia membenarkan, sejumlah penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatangi dan menggeledah sejumlah ruangan di Gedung BI pada Senin lalu. Dalam kegiatan tersebut, KPK juga turut mengambil sejumlah dokumen yang berkaitan dengan penyaluran dana CSR.

"BI menerima kedatangan KPK di kantor pusat BI. Di mana kedatangan KPK ke BI untuk melengkapi proses penyidikan," ujar Perry, Rabu (18/12/2024).

Menurut dia, BI mengambil posisi untuk menghormati seluruh proses hukum yang tengah dijalani KPK. Lembaga tersebut juga berkomitmen untuk kooperatif dan membantu penuntasaan kasus dugaan korupsi dana CSR. 

Toh, kata Perry, selama ini BI sudah membuktikan selalu kooperatif kepada KPK. Sejumlah pejabat BI kabarnya selalu memberikan keterangan dan informasi kepada penyidik; termasuk menyerahkan sejumlah dokumen yang dibutuhkan KPK.