Logo Bloomberg Technoz

Ukraina melancarkan satu serangan semacam itu ke sebuah lapangan terbang di wilayah Rostov, Rusia pada Rabu (11/12/2024). Moskow mengatakan rudal ATACMS buatan AS digunakan dalam serangan tersebut, yang "tidak akan dibiarkan begitu saja."

Pemerintahan Joe Biden mengatakan bahwa respons Moskow bisa berupa peluncuran Oreshnik, rudal balistik antarbenua jarak menengah, ke Ukraina.

Rusia terus menyerang kota-kota di Ukraina secara sistematis, terutama menargetkan infrastruktur energi, untuk menjerumuskan negara itu ke dalam kegelapan.

Fokus lainnya adalah infrastruktur transportasi gas Ukraina. Pasalnya negara yang dilanda perang ini terus mengirimkan gas Rusia ke Uni Eropa berdasarkan kontrak yang akan berakhir pada 1 Januari 2025.

(bbn)

No more pages