Logo Bloomberg Technoz

Tingkat Pengangguran RI 5,45%, Terendah Sejak 2020

Krizia Putri Kinanti
05 May 2023 09:52

Buruh melakukan aksi demo saat peringatan hari Buruh di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Senin (1/5/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Buruh melakukan aksi demo saat peringatan hari Buruh di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Senin (1/5/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan 7,99 juta penduduk Indonesia masih menganggur per Februari 2023. Turun 0,41 juta orang atau 4,88% dibandingkan tahun sebelumnya.

Dengan demikian, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada Februari 2023 adalah 5,45%. Turun dibandingkan Februari 2022 yang sebesar 5,83% dan menjadi yang terendah sejak Februari 2020.

"Pertumbuhan ekonomi berdampak positif terhadap penurunan TPT," ujar Moh Edy Mahmud, Deputi Kepala BPS Bidang Neraca dan Analisis Statistik dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Jumat (5/5/2023).

Sumber: BPS

Secara umum, kondisi ketenagakerjaan Indonesia belum sepenuhnya pulih seperti sebelum pandemi. Pada Februari 2020, sebelum pandemi Covid-19, TPT ada di 4,94%.

Akan tetapi, TPT di perdesaan sudah lebih rendah dari kondisi sebelum pandemi. Pada Februari 2023, TPT perdesaan ada di 3,42% sementara pada Februari 2020 adalah 3,49%.