Logo Bloomberg Technoz

Gerak & Rekomendasi Saham Usai EXCL-FREN Resmi Merger

Muhammad Fikri
11 December 2024 15:45

Ilustrasi pengguna provider seluler XL Axiata. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi pengguna provider seluler XL Axiata. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Saham PT XL Axiata Tbk (EXCL) dan PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) kompak melemah setelah muncul kesepakatan merger.

Jelang penutupan perdagangan sore ini, Rabu (11/12/2024), tepatnya pukul 15.11, saham EXCL kehilangan 30 poin atau setara 1,31% ke level Rp2.260/saham.

Nilai transaksi sebesar Rp262,23 miliar usai diperdagangkan sebanyak 5.147 kali.

FREN kehilangan dua poin atau setara 7,41% ke level Rp25/saham. Nilai transaksi yang tercatat hanya Rp9,46 miliar usai diperdagangkan sebanyak 2.322 kali.

Analis dalam konsensus Bloomberg memandang bullish saham EXCL. Ini tercermin dari 24 analis yang merekomendasikan buy dan hanya empat analis merekomendasikan hold, tanpa ada yang merekomendasikan sell.