Daftar 10 Mobil Terlaris November: BYD ke-6, Toyota Masih Juara
Sultan Ibnu Affan
10 December 2024 12:37
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pabrikan mobil berbasis listrik asal China, Build Your Dreams (BYD) masih mempertahankan posisinya selama posisi keenam mobil terlaris di Indonesia. Berikut daftar mobil terlaris November 2024.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) terbaru yang dilihat Bloomberg Technoz, BYD dalam daftar mobil terlaris November 2024 membukukan penjualan dari pabrik ke dealer (wholesales) sebanyak 2.842 unit pada November, naik 14,23% secara bulanan.
Posisi itu mengalahkan Wuling dan Chery, merek mobil asal negeri Panda yang lebih dulu datang ke pasar otomotif RI. Keduanya masing-masing mengakumulasi penjualan sebanyak 2.550 dan 853 unit.
Dari angka itu, Wuling kini berada di posisi ketujuh mobil terlaris sepanjang November. Sementara itu, Chery terpental di posisi ke-12.
Meski demikian, merek mobil terlaris pertama masih dipimpin oleh Grup Astra Toyota dengan total penjualan sebanyak 26.984 unit, meski mengalami penurunan 0,17% secara bulanan.