Covid Malaysia Mulai Gawat, Filipina Buka Bangsal Khusus Pasien
News
04 May 2023 21:00
Low De Wei – Bloomberg News
Bloomberg, Meningkatnya kasus Covid mengancam akan menjadi beban bagi rumah sakit Malaysia yang padat, Filipina juga membuka kembali bangsal perawatan virus corona di tengah lonjakan Covid-19 di Asia Tenggara, menggarisbawahi perlunya pemerintah menyesuaikan diri dengan pasang surut penyakit dan kehidupan yang terus berjalan dan hidup berdampingan dengan virus.
Lebih dari 70% tempat tidur rumah sakit pemerintah di Malaysia telah terisi pada 29 April, naik lebih dari 20 poin persentase dari minggu sebelumnya, dan pihak berwenang telah mengimbau warga yang positif untuk mematuhi karantina selama tujuh hari yang diamanatkan dalam upaya untuk membendung tekanan pada sistem medisnya.
Lonjakan dipicu oleh liburan panjang Hari Raya Idulfitri baru-baru ini, negara itu juga mencatat 20 kematian dalam dua minggu hingga 29 April, kematian 25% lebih banyak dari 14 hari sebelumnya.
Di negara tetangga Filipina, tingkat positif di antara orang yang dites melonjak dari 7% pada awal April menjadi 17% pada akhir bulan. Departemen kesehatannya sejak itu meminta rumah sakit untuk membuka kembali fasilitas perawatan Covid dalam upaya untuk menekan lonjakan kasus, meskipun lebih dari 80% tempat tidur rumah sakit reguler dan unit perawatan intensif di negara itu kosong.