Logo Bloomberg Technoz

Distribusi Minyakita Akan Dikuasai BUMN demi Kestabilan Harga

Sultan Ibnu Affan
09 December 2024 16:10

Ilustrasi Harga Minyakita (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)
Ilustrasi Harga Minyakita (Dennis A. Pratama/Bloomberg Technoz)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah berencana memperbaiki rantai pasok distribusi produk minyak goreng kemasan sederhana atau Minyakita, guna menormalisasi harga.

Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi mengatakan, distribusi Minyakita nantinya hanya akan dilakukan melalui Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pangan, seberti Bulog dan PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) atau ID Food.

"Siang ini jam 13.00 WIB akan meeting kan soal itu. Jadi stok ini biar dikuasai oleh, dalam tanda kutip untuk MinyaKita, ya, dikuasai oleh BUMN. Supaya bisa distribusikan dan kita bisa kontrol sesuai dengan harga yang ditetapkan," ujar Arief saat ditemui di Jakarta, Senin (9/12/2024).

Arief mengatakan langkah tersebut dilakukan guna memperlancar rantai pasok distribusi MinyaKita ke seluruh wilayah Indonesia, terutama wilayah Timur seperti Papua Pegunungan yang saat ini terbilang cukup tinggi melebihi ketentuan pemerintah.

Berdasarkan data Panel Harga Badan Pangan Nasional per hari ini, harga rerata nasional minyak goreng kemasan sederhana atau Minyakita tercatat masih menyentuh Rp18.600/liter.