Keyakinan Konsumen Tinggi, Ada Asa Pemulihan Konsumsi
Ruisa Khoiriyah
09 December 2024 14:58
Bloomberg Technoz, Jakarta - Di tengah banyak indikator kelesuan ekonomi domestik, peningkatan Keyakinan Konsumen pada November memberi titik cerah bagi pemulihan permintaan jelang berakhirnya tahun 2024.
Peningkatan keyakinan konsumen dapat diharapkan sebagai indikasi kembalinya kegairahan konsumen dalam berbelanja, sehingga roda ekonomi bisa menggelinding lebih laju setelah kuartal lalu mencatat kelesuan.
Keyakinan Konsumen yang kembali bangkit setelah tiga bulan berturut-turut mencatat penurunan, ditandai dengan perbaikan persepsi akan kondisi penghasilan masyarakat saat ini dan optimisme melihat prospek perekonomian ke depan.
Laporan Survei Konsumen terbaru yang dilansir hari ini mencatat, Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) menyentuh level tertinggi sejak April lalu. Kenaikan IKK sebanyak 4,8 poin terutama didukung oleh peningkatan optimisme masyarakat konsumen di Indonesia akan prospek ekonomi ke depan.
Mayoritas responden yang disurvei meyakini, perekonomian RI dalam enam bulan sejak survei dilakukan akan lebih baik. Itu terindikasi dari Indeks Ekspektasi Konsumen yang naik hingga 5,8 poin ke level tertinggi sejak Juni 2022. Optimisme yang menguat didukung oleh persepsi yang membaik para konsumen akan kondisi ekonomi saat ini. Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini naik 3,6 bps, tertinggi sejak September.