Logo Bloomberg Technoz

Bahkan dengan dominasi dolar yang relatif mengakar untuk tahun-tahun mendatang, beberapa pengamat berspekulasi bahwa greenback menuju penurunan dalam jangka panjang. Peristiwa-peristiwa yang menghidupkan penggunaan yuan saat ini pada akhirnya dapat menjadi kontributor utama.

Esther Law, manajer keuangan senior di Amundi SA mengatakan dampak dari perang Rusia telah membuat negara lain cemas dengan risiko dari sanksi yang didorong oleh AS. Dia memperkirakan yuan akan terus meningkat popularitasnya di tengah ketakutan akan sanksi yang dipimpin AS itu dan sebagai bagian "praktis" dari peran China yang semakin meningkat sebagai pemberi pinjaman di dunia.

Manfaat dari diversifikasi ini juga berlaku untuk China, yaitu keamanan dalam memiliki pengaturan tetap dengan sejumlah besar mitra dagang jika ketegangan yang membara dengan AS menjadi lebih parah.

“Ketegangan geopolitik membuat China jauh lebih penting untuk mempromosikan penggunaan mata uangnya sendiri secara internasional, ada perang gesekan sekarang antara AS dan China, dalam investasi dan keuangan” kata Stephen Jen, salah satu pendiri Eurizon SLJ Capital.

--Dengan asistensi Ye Xie, Zijia Song, Wenjin Lv, dan Jenny Paris.

(bbn)

No more pages