Logo Bloomberg Technoz

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) atau Emtek, menambah kepemilikannya di PT Surya Citra Media Tbk (SCMA).

Berdasarkan keterbukaan informasi, Jumat (6/12/2024), Emtek (EMTK) membeli 87 juta saham SCMA atau setara 0,12% dari total saham yang dikeluarkan dan disetor SCMA.

Transaksi ini dilakukan melalui dua tahap. Pembelian pertama dilakukan atas 50 juta saham pada 4 Desember 2024.

Pembelian tahap kedua dilakukan atas 37 juta saham pada 5 Desember 2024. Nilai transaksi Rp137/saham, sama seperti pembelian tahap pertama.

Sehingga, Emtek (EMTK) total mengeluarkan dana Rp11,92 miliar untuk penambahan kepemilkan di SCMA.

Usai transaksi, Emtek memiliki 45,19 miliar saham SCMA dari sebelumnya 45,1 miliar saham.

Tujuan untuk transaksi itu adalah untuk investasi.

(fik/dhf)

No more pages