Logo Bloomberg Technoz

Alodokter Klarifikasi atas Tuduhan PHK Sepihak 

Pramesti Regita Cindy
05 December 2024 09:40

Unjuk rasa karyawan Alodokter. (Dok: Kelompok karyawan terkena PHK)
Unjuk rasa karyawan Alodokter. (Dok: Kelompok karyawan terkena PHK)

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Alodokter Teknologi Solusi, pengelola platform digital kesehatan di Indonesia, angkat bicara perihal atas tuduhan adanya keputusan sepihak perusahaan terkait Pemutusan Hubungan Kerja atau PHK. 

Presiden Direktur Alodokter Suci Arumsari menuturkan pihaknya juga telah berupaya untuk  berdialog secara langsung dengan para karyawan yang terdampak PHK. 

"Manajemen Alodokter telah berupaya untuk mengajak dialog langsung dengan para karyawan yang terdampak PHK dan membuka pintu diskusi," ungkap Suci dalam keterangannya kepada Bloomberg Technoz dikutip Kamis (5/12/204). 

"Aldookter juga selalu melibatkan pengacara untuk memastikan bahwa komunikasi dan proses hukum berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku," 

Bahkan menurutnya, 50% karyawan yang terdampak telah menerima keputusan PHK dengan baik.