Logo Bloomberg Technoz

Tak Mau Kalah dari RI, Thailand Kebut EBT Gegara Krisis Energi

News
04 May 2023 10:50

Ilustrasi pembangkit tenaga angin (Bloomberg)
Ilustrasi pembangkit tenaga angin (Bloomberg)

Patpicha Tanakasempipat and Stephen Stapczynski - Bloomberg News

Bloomberg, Dampak dari krisis energi global memaksa Thailand untuk mempercepat peralihannya ke energi terbarukan setelah bersusah payah selama bertahun-tahun. Negeri Gajah Putih menjadi negara terbaru yang mencoba untuk merangkul energi angin dan matahari demi mengurangi ketergantungan pada bahan bakar impor.

Negara Asia Tenggara itu terpaksa memikirkan kembali strategi energi terbarukannya menyusul lonjakan harga gas alam tahun lalu yang dipicu oleh invasi Rusia ke Ukraina, kata Wattanapong Kurovat, direktur jenderal Kantor Kebijakan dan Perencanaan Energi. Situasi diperburuk oleh penurunan produksi Thailand.

“Ketika kami meminta pabrik energi terbarukan untuk menjual lebih banyak energi kepada kami tahun lalu, kami menemukan bahwa apa [sumber daya] yang kami miliki benar-benar ada,” kata Wattanapong dalam sebuah wawancara di Bangkok.

Sementara beberapa negara menyikapi lonjakan harga bahan bakar global dengan berinvestasi lebih banyak di tambang batu bara atau ladang gas, segelintir negara lain – seperti Thailand – melihat panel surya dan turbin angin sebagai solusi untuk membuat mereka lebih mandiri energi.