"Kami memperkirakan akan ada sedikit volatilitas hari ini," kata Jung In Yun, kepala eksekutif di Fibonacci Asset Management Global Pte. "Dalam jangka pendek, ini akan menjadi peluang beli. Dalam jangka panjang, masalah diskon Korea akan terus berlanjut dan menjadi penghambat pertumbuhan."
Reksa dana yang diperdagangkan di bursa iShares MSCI Korsel merosot hingga 7,1% di perdagangan AS. Sementara saham Samsung Electronics yang terdaftar di London anjlok sebanyak 7,5%.
Dewan moneter Bank of Korea, yang secara tak terduga memangkas suku bunga acuan pekan lalu, akan mengadakan pertemuan luar biasa untuk membahas langkah-langkah guna melindungi ekonomi dan pasar.
"Pasar menafsirkan perkembangan ini sebagai masalah politik dalam negeri. Meski begitu, hal ini merupakan pengingat akan meningkatnya risiko politik secara global," ujar analis ANZ Group Holdings Ltd, Brian Martin dan Daniel Hynes, dalam catatannya.
Indeks S&P 500 sedikit berubah pada Selasa. Nasdaq 100 naik 0,3%. Imbal hasil Treasury 10 tahun naik tiga basis poin menjadi 4,22%.
Hanya beberapa hari menjelang laporan payroll AS, data menunjukkan lowongan pekerjaan meningkat, sedangkan PHK menurun, yang menunjukkan permintaan tenaga kerja mulai stabil.
Gubernur The Fed Bank of San Francisco Mary Daly mengatakan bahwa pemotongan suku bunga bulan ini belum pasti, tetapi masih dalam pertimbangan.
"Pertanyaan bagi investor bukanlah 'apakah The Fed akan memangkas lagi,' tetapi 'apakah pemangkasan berikutnya akan dilakukan pada Desember atau Januari'," kata Lauren Goodwin dari New York Life Investments.
"Perkiraan kami adalah The Fed memangkas 25 basis poin pada Desember, tetapi kami jauh lebih yakin bahwa pemangkasan [suku bunga] selanjutnya akan terjadi pada Desember atau Januari seiring dengan perkembangan data."
Harga minyak dunia stabil setelah naik paling tinggi dalam lebih dari dua minggu karena OPEC+ makin dekat dengan kesepakatan untuk menunda pemulihan pasokan yang terhenti, dan juga AS memberikan lebih banyak sanksi terhadap minyak mentah Iran.
Beberapa pergerakan utama di pasar:
Saham
- S&P 500 berjangka sedikit berubah pada pukul 9:07 pagi waktu Tokyo
- Hang Seng berjangka turun 0,1%
- Topix Jepang sedikit berubah
- Topix Australia turun 0,4%
- S&P/ASX 200 Australia turun 0,4%
- Euro Stoxx 50 berjangka naik 0,9%
- Nasdaq 100 berjangka naik 0,2%
Mata Uang
- Bloomberg Dollar Spot Index sedikit berubah
- Euro sedikit berubah pada US$1,0511
- Yen Jepang sedikit berubah pada 149.56 per dolar
- Yuan offshore sedikit berubah pada 7,2959 per dolar
- Dolar Australia sedikit berubah pada US$0,6488
Mata Uang Kripto
- Bitcoin turun 0,2% menjadi US$95.930,76
- Ether naik 0,2% menjadi US$3.621,85
Obligasi
- Imbal hasil Treasury 10 tahun tidak banyak berubah pada 4,23%
- Imbal hasil obligasi 10 tahun Australia naik tiga basis poin menjadi 4,34%
Komoditas
- Minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) naik 0,2% menjadi US$70,06 per barel
- Emas spot tidak banyak berubah
(bbn)