Logo Bloomberg Technoz

Swedia Catat Lonjakan Kebangkrutan, Lampaui 9 Ribu Perusahaan

News
02 December 2024 20:40

Perekonomian Swedia. (Bloomberg)
Perekonomian Swedia. (Bloomberg)

Charles Daly - Bloomberg News

Bloomberg, Tingkat kebangkrutan di Swedia diperkirakan melampaui angka 10.000 tahun ini. Angka tersebut merupakan rekor yang terakhir kali terjadi saat krisis keuangan tahun 1990-an meluas dari sektor perbankan ke ekonomi secara keseluruhan.

"Hingga saat ini, sebanyak 9.197 perusahaan terbatas telah bangkrut, meningkat 24% dibandingkan periode yang sama tahun lalu dan melonjak 64% dibandingkan dua tahun lalu," ujar CEO Creditsafe i Sverige AB, sebuah lembaga referensi kredit, Henrik Jacobsson dalam pernyataan pada Senin (02/12/2024).

Lembaga tersebut mengidentifikasi penangguhan pajak sementara sebagai salah satu pemicu utama banyaknya perusahaan yang gulung tikar di Swedia. Mereka menggambarkan fenomena ini sebagai "bom waktu yang terus berdetak."

Perusahaan real estate dan dealer mobil masih menghadapi kesulitan, sementara sektor ritel dan agen konsultasi menunjukkan tanda-tanda perbaikan, menurut Creditsafe.