Logo Bloomberg Technoz

Inflasi di Papua Tertinggi dari 38 Provinsi di RI

Azura Yumna Ramadani Purnama
02 December 2024 11:21

Anak muda Papua menyajikan tarian tradisional saat kunjunga Presiden Jokowi. (Dok. Setpres RI)
Anak muda Papua menyajikan tarian tradisional saat kunjunga Presiden Jokowi. (Dok. Setpres RI)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Provinsi Papua tercatat sebagai daerah yang mengalami inflasi paling tinggi pada November 2024, dibanding 38 provinsi lainnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik pada November provinsi ini tercatat mengalami inflasi sebesar 1,14%.

Empat provinsi lainnya, yang termasuk dalam lima besar inflasi tertinggi. yaitu Papua Barat sebesar 0,74%, Sumatera Selatan 0,58%, Nusa Tenggara Barat 0,56% dan Sumatera Utara 0,54%.

“33 dari 38 provinsi di indonesia mengalmai inflasi, sedangkan 5 provinsi lainnya deflasi,” kata Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers bulanan di Jakarta, Senin (2/12/2024).

Lima provinsi yang mengalami deflasi yaitu, Sulawesi Barat 0,17%, Papua Penggunungan 0,15%, Kalimantan Utara 0,12%, Papua Barat Daya 0,04% dan Sulawesi Tengah 0,01%.

Hari ini BPS merilis data inflasi Indonesia periode November. Hasilnya melebihi ekspektasi pasar.