Tren HP Smartphone Lipat Akan Turun Seiring Datangnya Era GenAI
Pramesti Regita Cindy
29 November 2024 18:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - International Data Corporation (IDC) memperkirakan bahwa smartphone model lipat, yang dalam tiga tahun terakhir cukup tren, akan mengalami penurunan volume di pasar.
Para produsen smartphone, yang awalnya mendorong segmen hp lipat, kemungkinan akan menyelaraskan kembali fokus dan investasi ke arah smartphone GenAI.
Data mencatat, pada kuartal ketiga 2024 hp jenis lipat mengalami penurunan 7,4%, “bahkan ketika sebagian besar vendor terkemuka di dunia meluncurkan model-model baru,” jelas Anthony Scarsella, direktur riset IDC's Worldwide Quarterly Mobile Phone Tracker.
Scarsella menambahkan bahwa smartphone model lipat masih memiliki dua tantangan utama untuk terus berkembang; masalah daya tahan dan kurangnya kasus penggunaan yang unik.
Meski begitu dalam perkiraan data tahunan smartphone model lipat masih bisa tumbuh sekitar 10,5% di 2024. HP lipat masih tetap mempertahankan pertumbuhan dua digit hingga tahun 2028 dengan CAGR lima tahun sebesar 15,9%.