Logo Bloomberg Technoz

Harga Emas Naik 3 Hari Beruntun, Pilih Jual atau Beli?

Hidayat Setiaji
29 November 2024 07:05

Emas batangan. (Bloomberg)
Emas batangan. (Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia naik tipis pada perdagangan kemarin. Meski begitu, harga sang logam mulia sudah naik 3 hari beruntun.

Pada Kamis (28/11/2024), harga emas dunia di pasar spot ditutup di US$ 2.638,4/troy ons. Naik 0,05% dibandingkan hari sebelumnya.

Kini harga emas dunia sah naik 3 hari tanpa terputus. Selama 3 hari tersebut, harga bertambah 1,07% secara point-to-point.

Akan tetapi, harga emas secara umum masih menjalani tren negatif. Selama seminggu terakhir, harga masih turun 1,14%. Dalam sebulan ke belakang, harga berkurang 4,91%.

Harga Emas di Pasar Spot (Sumber: Bloomberg)

Emas menjadi salah satu aset paling berkilau tahun ini. Sepanjang 2024 (year-to-date/ytd), harga emas melesat 27,94%.