Banjir Bandang, Produksi Kelapa Sawit di Asia Tenggara Jeblok
News
28 November 2024 14:30
Bloomberg News, Eko Listiyorini and Bernadette Toh
Hujan deras dan banjir bandang di Asia Tenggara berdampak terhadap produktivitas perkebunan kelapa sawit dan karet, mengganggu pasokan listrik, dan memaksa ribuan orang mengungsi.
Indonesia dan Malaysia, dua produsen minyak kelapa sawit terbesar di dunia, telah dilanda tanah longsor dan pemadaman listrik. Thailand dan Filipina menghadapi banjir parah di beberapa wilayah, menurut badan cuaca pemerintah.
Singapura juga menerima sekitar setengah dari curah hujan normalnya di bulan November dalam satu hari selama akhir pekan.
Hujan deras tidak jarang terjadi pada saat ini karena musim hujan, tetapi intensitas curah hujannya tidak biasa. Minyak kelapa sawit naik untuk hari keempat di Kuala Lumpur karena kekhawatiran pasokan, sementara karet berjangka di Singapura melonjak sebanyak 6,8%, sebelum menyerahkan sebagian keuntungannya.