Kesepakatan ini juga memungkinkan tim transisi untuk melakukan pemeriksaan latar belakang oleh Biro Investigasi Federal (FBI) terhadap para calon pejabat yang diajukan Trump. Namun, tim presiden terpilih mengindikasikan bahwa mereka mungkin tidak akan memanfaatkan fasilitas tersebut.
“Transisi ini sudah memiliki perlindungan keamanan dan informasi yang memadai, sehingga kami tidak memerlukan pengawasan tambahan dari pemerintah dan birokrasi,” kata tim Trump dalam pernyataan resmi.
Tim transisi Trump juga menyatakan bahwa mereka telah memiliki rencana etika yang diwajibkan secara hukum, tetapi belum segera mengungkapkan isinya.
Trump telah mengambil langkah tidak biasa dengan lebih awal mengumumkan pilihannya untuk kabinet dan pejabat senior lainnya. Namun, ia menunda kesepakatan formal dengan pemerintahan Biden yang akan memungkinkan timnya dan “tim pendaratan” masuk ke lembaga federal dan menerima pengarahan.
Menurut undang-undang, kesepakatan transisi ini seharusnya sudah selesai pada 1 Oktober. Tim kampanye Wakil Presiden Kamala Harris, rival Trump dalam pemilihan umum, telah menandatangani kesepakatan serupa pada September lalu.
(bbn)