Logo Bloomberg Technoz

Soal Potensi IPO Inalum, MIND ID: Duitnya Sudah Banyak

Mis Fransiska Dewi
26 November 2024 19:10

Direktur Portofolio dan Pengembangan Usaha MIND ID Dilo Seno Widagdo. (Bloomberg Technoz/ Mis Fransiska)
Direktur Portofolio dan Pengembangan Usaha MIND ID Dilo Seno Widagdo. (Bloomberg Technoz/ Mis Fransiska)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Direktur Portofolio dan Pengembangan Usaha MIND ID, Dilo Seno Widagdo, berbicara soal potensi initial public offering (IPO) PT Indonesia Asaham Aluminium (Inalum).

Dilo mengatakan, pihaknya tidak sepenuhnya menutup pintu untuk IPO. Perusahaan saat ini juga tengah memoles Inalum supaya memiliki valuasi yang lebih menarik.

"Jadi, misalnya sekarang, price to book value (PBV) Antam itu di atas satu kali. Artinya, pasar membeli nanti lebih dari harga bukunya," jelas Dilo.

"Jadi, kami buat bagaimana caranya supaya memiliki nilai tambah. Ini yang harus kami buat, supaya nanti juga bisa memberikan persepsi ke pasar berapa sebenarnya nilai perusahaan (enterprise value) Inalum."

Meski demikian, Dilo memberikan sinyal jika IPO bukan opsi utama bagi Inalum.