Logo Bloomberg Technoz

Menurut dia, Partai Gerindra sendiri adalah salah satu pentolan dari koalisi gemuk KIM Plus yang mengusung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI Jakarta. Pada kontestasi politik di ibu kota ini, mereka berhadapan dengan calon independen Dharma Pongrekun-Kun Wardhana dan jagoan PDIP Pramono Anung-Rano Karno.

Meski demikian, ambisi Ridwan Kamil-Suswono menang telak dalam satu putaran pada Pilkada DKI Jakarta di ambang gagal. Sejumlah lembaga survei mencatat elektabilitasnya stagnan dan cenderung turun.

Rivalnya, Pramono-Rano justru dianggap berhasil meraih banyak tambahan suara hingga perolehan elektabilitasnya sudah menyalip Ridwan Kamil. Bahkan, beberapa sigi menyebut jagoan PDIP ini bisa saja menang dalam satu putaran.

Hal ini membuat Ridwan dan KIM Plus mencari banyak cara di penghujung masa kampanye. Termasuk dengan menggunakan pengaruh tokoh populer di kubu mereka untuk memberikan endorsemen yaitu Prabowo dan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi).

“Itu surat cukup jelas dan tegas dalam kedudukan beliau sebagai ketua umum dan ketua dewan pembina Partai Gerindra begitu,” kata Muzani. 

Berdasarkan pantauan di media sosial, surat Prabowo untuk dukungan terhadap Ridwan Kamil-Suswono memang tak memiliki kop atau atribut kepresidenan. Namun, surat tersebut juga tak memiliki kop atau keterangan Partai Gerindra.

Surat tersebut seolah surat pribadi seorang Prabowo yang saat ini memiliki gelar Jenderal kehormatan TNI atau bintang empat.

Isi kutipan surat Prabowo untuk warga DKI Jakarta

Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh.

Saudaraku yang saya hormati, pada hari Rabu, 27 November 2024 ini, kesempatan rakyat Jakarta memilih pemimpin yang baik, pilihan saudara sekalian Insya Allah tidak hanya untuk Jakarta yang kita cintai, tetapi juga untuk masa depan Bangsa Indonesia. Saudaraku Anda adalah ujung tombak bangsa dan negara sekarang, apa yang terjadi di Jakarta akan mempengaruhi seluruh Indonesia. 
Saya yakin bahwa saudara kita, pasangan H M Ridwan Kamil-H Suswono (RIDO), adalah dua putera Indonesia yang terbaik. Mereka punya rekam jejak dalam kehidupan mereka yang begitu gemilang, yang sudah menunjukkan dan menghasilkan karya-karya dan pemikiran-pemikiran besar untuk Rakyat Indonesia. 

Karena itu saya H. Prabowo Subianto selaku Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra menghimbau, menganjurkan, dan memohon kepada saudaraku yang kuhormati dan kubanggakan untuk menggunakan kekuasaan, kedaulatan yang ada di tanganmu. Bantulah negaramu, bantulah bangsamu, gunakan hak pilihmu untuk memenangkan pasangan nomor urut 1 (satu), H M Ridwan Kamil-H Suswono (RID0) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta 5 tahun mendatang. 

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. 

Jenderal TNI [Purn) H Prabowo Subianto

(red/frg)

No more pages