Kena OTT, Begini Elektabilitas Rohidin di Pilgub Bengkulu
Azura Yumna Ramadani Purnama
26 November 2024 07:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah kembali mencalonkan diri dalam pemilihan gubernur (Pilgub) 2024. Namun perjalanannya tertahan karena ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Lalu, bagaimana elektabilitas Rohidin dalam Pilgub Bengkulu 2024?
Berikut hasil survei sejumlah lembaga pada masa kampanye:
Citra Publik Indonesia (CPI) Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA
LSI Denny JA menggelar wawancara tatap muka kepada 600 responden pada 20 Oktober 2024 - 25 Oktober 2024. Mereka mengklaim memiliki margin of error sekitar 4,1%; dan tingkat kepercayaan mencapai 95%