Anggaran Pajak Naik, 48% Perusahaan Inggris Berencana Lakukan PHK
News
25 November 2024 10:10
Sabah Meddings - Bloomberg News
Bloomberg, Perusahaan-perusahaan di Inggris saat ini sedang melakukan “mitigasi risiko dengan hampir setengahnya berencana untuk memangkas jumlah pekerja setelah anggaran pajak yang dinaikkan oleh pemerintah dari Partai Buruh, demikian disampaikan oleh bos kelompok lobi bisnis paling berpengaruh di negara tersebut.
Menteri Keuangan Rachel Reeves menaikkan pajak lebih dari £40 miliar (setara Rp799 triliun) bulan lalu, yang sebagian besar berasal dari perubahan pada asuransi nasional, yaitu pungutan gaji.
"Peningkatan pajak seperti ini tidak boleh lagi dilakukan begitu saja terhadap dunia usaha," ujar Rain Newton-Smith, CEO Confederation of British Industry (CBI), yang dijadwalkan akan menyampaikan pernyataan tersebut pada konferensi tahunan kelompok lobi ini di London pada Senin (25/11/2024). Meskipun anggaran yang meningkatkan pendapatan sudah diperkirakan, banyak perusahaan yang terkejut dengan besarnya kenaikan pajak tersebut.
Banyak perusahaan yang disurvei oleh CBI setelah pengumuman anggaran Reeves mengatakan mereka tidak bersedia untuk berinvestasi, melakukan ekspansi, atau mengambil risiko merekrut orang baru.