Harga Emas Naik Lagi Pagi Ini, Hati-hati Sudah Jenuh Beli
Hidayat Setiaji
25 November 2024 07:40
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia bergerak naik pada perdagangan pagi ini. Melanjutkan tren kenaikan yang terjadi sejak pekan lalu.
Pada Senin (25/11/2024) pukul 06:54 WIB, harga emas dunia di pasar spot tercatat US$ 2.719.27/troy ons. Naik 0,13% dibandingkan penutupan perdagangan akhir pekan lalu.
Secara mingguan, harga emas naik 5,98% sepanjang pekan lalu. Kenaikan tersebut menjadi penguatan mingguan terbaik sejak Maret 2023.
Sepanjang 2024 (year-to-date/ytd), harga meroket 35,08%.
Pekan lalu, kenaikan harga emas dipicu oleh peningkatan tensi geopolitik, terutama seputar perang Rusia-Ukraina. Bloomberg News mengabarkan, Ukraina menyebut Rusia telah meluncurkan misil balistik jenis baru ke Kota Dnipro. Ini terjadi usai Ukraina menembakkan misil ke perbatasan Rusia dengan senjata yang dipasok dari negara-negara barat.