Logo Bloomberg Technoz

Polri Tangkap DPO Judi Online W88 Handoyo Salman di Filipina

Pramesti Regita Cindy
22 November 2024 21:00

Ilustrasi Industri Judi Online (Envato)
Ilustrasi Industri Judi Online (Envato)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri memulangkan seorang tersangka dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus judi online (judol) platform W88 yang bersembunyi di Filipina. 

Kasubdit II Dittipidsiber Bareskrim Polri Kombes Pol. Jeffri Dian Januarta mengatakan, kerja sama dengan Kepolisian Filipina, Imigrasi, serta Presidensial Anti Organized Crime Commission Filipina membuahkan hasil penangkapan seorang DPO bernama Handoyo Salman.

"Alhamdulillah, berkat kerja sama yang baik dengan berbagai pihak, kita berhasil memulangkan tersangka yang selama ini menjadi DPO dari kasus judi online. Ini adalah langkah penting dalam upaya pemberantasan kejahatan siber," jelas Jeffri dalam keterangannya, Jumat (22/11/2024). 

Handoyo merupakan buronan dari pengembangan kasus situs judi online W88 yang sebelumnya diungkap Bareskrim Polri pada Mei-Juni 2024. Dalam praktik judi online tersebut, Handoyo tercatat memiliki peran sebagai manajer regional untuk Indonesia pada platfrom judol W88. 

"Dari hasil pemeriksaan, kami telah menetapkan (HS sebagai) tersangka dan DPO kita monitor ada di Filipina. Website ini perputaran uangnya selama 3 bulan mencapai kasus Rp1 triliun," ujar dia.