Harga Minyak Melonjak di Tengah Eskalasi Perang Rusia vs Ukraina
News
22 November 2024 07:20
Bloomberg News
Bloomberg, Harga minyak mentah mencatatkan kenaikan mingguan terbesar sejak awal Oktober, dipicu oleh meningkatnya ketegangan antara Rusia dan Ukraina.
West Texas Intermediate (WTI) diperdagangkan mendekati US$70 per barel dan naik lebih dari 4% selama pekan ini, sementara Brent ditutup di atas US$74 per barel.
Kenaikan ini terjadi setelah Ukraina melaporkan bahwa Rusia meluncurkan jenis rudal balistik "baru", menyusul penggunaan senjata jarak jauh buatan negara-negara Barat oleh pasukan Ukraina.
Sejak pertengahan Oktober, harga minyak cenderung berfluktuasi antara kenaikan dan penurunan mingguan, dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti penguatan dolar AS hingga pasokan yang melimpah. Eskalasi konflik semakin terasa setelah Kremlin mengubah doktrin nuklirnya pekan ini, menyusul perang yang telah berlangsung berbulan-bulan dan menyebabkan banyak korban.