Prabowo Janji Padamkan Semua PLTU Batu Bara di RI dalam 15 Tahun
Redaksi
21 November 2024 18:25
Bloomberg Technoz, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menyatakan janji untuk mengonversi seluruh pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) berbasis batu bara di Indonesia ke energi baru terbarukan (EBT) dalam 15 tahun ke depan.
Pernyataan itu diutarakan di sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Brasil pekan ini, pada sesi yang mengangkat tema Sustainable Development and Energy Transition.
Prabowo menegaskan visi Indonesia untuk mewujudkan emisi nol bersih sebelum 2050, termasuk dengan optimasi penggunaan biodiesel dan konversi PLTU ke EBT. Menurut catatan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Indonesia memiliki 253 PLTU yang beroperasi di dalam negeri.
“Kami juga memiliki sumber daya panas bumi yang luar biasa, dan kami berencana untuk menghentikan pembangkit listrik tenaga batu bara dan semua pembangkit listrik tenaga fosil dalam 15 tahun ke depan. Kami berencana untuk membangun lebih dari 75 gigawatt tenaga terbarukan dalam 15 tahun ke depan,” tegasnya dikutip dari laman Sekretariat Presiden, Kamis (21/11/2024).
Dia menambahkan Indonesia, sebagai salah satu negara dengan hutan tropis terluas di dunia, juga memiliki komitmen berkelanjutan untuk mengimbangi peran hutan dalam menjaga suhu global.