Logo Bloomberg Technoz

Apple Siap Tambah Investasi Jadi Rp1,5 T Demi Bisa Jual iPhone 16

News
19 November 2024 08:16

Mencoba produk smartphone terbaru Apple, iPhone 16. (Bloomberg)
Mencoba produk smartphone terbaru Apple, iPhone 16. (Bloomberg)

Faris Mokhtar—Bloomberg News

Bloomberg, Apple Inc, perusahaan teknologi besar asal Cupertino, California, Amerika Serikat (AS), menaikkan proposal investasi hampir 10 kali lipat, sekaligus menjadi upaya baru produsen iPhone 16 ini agar perangkatnya bisa dijual di Indonesia.

Artinya, nilai proposal menjadi hampir US$100 juta (sekitar Rp1,58 triliun) dari awalnya hanya sekitar Rp157 miliar dalam pengajuan awal November, menurut orang-orang yang mengetahui masalah ini.

Apple serius  membujuk pemerintah agar mencabut larangan penjualan iPhone 16, yang jadwalnya tertunda karena perusahaan meraih sertifikat tingkat komponen dalam negeri (TKDN) — sebagai syarat menjual perangkat di dalam negeri.

Tawaran investasi berlipat tidak lepas dari posisi Indonesia yang merupakan negara dengan ekonomi terbesar di Asia Tenggara ini selama dua tahun, kata orang-orang yang tidak mau disebutkan namanya karena mereka tidak berwenang untuk berbicara di depan umum.