Logo Bloomberg Technoz

Pesaingnya, Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi yang hanya diusung PDIP nampaknya memberikan perlawanan sengit. Elektabilitas mantan Panglima TNI dan kepala LKPP tersebut terus saling salip hingga masa-masa akhir kampanye.


Indikator Politik Indonesia

Survei IPI digelar terhadap 3.500 responden yang dipilih dengan metode simple random sampling pada 7-13 November 2024. Sigi ini memiliki tingkat kepercayaan mencapai 95% dan toleransi kesalahan atau margin of error sebesar 2,3%.

Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen: 47,19%
Andika Perkasa-Hendrar Prihadi:43,46%
Belum memilih: 9,35%


Saiful Mujani Research & Consulting 

SMRC kembali menggelar survei untuk menakar elektabilitas pasangan calon pada Pilkada Jawa Tengah. Kali ini, pengumpulan data sigi dilaksanakan pada 7-12 November 2024.

Mereka mengambil sampel pada 1.210 responden dengan metode multistage random sampling. Sigi ini diklaim punya tingkat kepercayaan mencapai 95% dan margin of error sekitar 2,9%.

Andika Perkasa-Hendrar Prihadi: 50,4%
Ahmad Luthfi-Tah Yasin Maimoen: 47,0%
Belum memilih: 2,6%


Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA

LSI Denny JA menggelar survei dengan metode yang sama terhadap 800 responden pada 16-22 Oktober 2024. Sigi ini memiliki tingkat kepercayaan hingga 95% dan margin of error hingga 3,5%. 

Berbeda dengan SMRC, lembaga survei ini mencatat data keunggulan besar Luthfi-Yasin terhadap Andika-Hendi di Pilkada Jawa Tengah. Meski, sigi ini memang masih menyisakan jumlah responden yang belum menentukan pilihan pada angka yang cukup tinggi.

Tingkat elektabilitas
Ahmad Luthfi-Taj Yasin: 46,8%
Andika Perkasa-Hendrar Prihadi: 28,2%
Belum menjawab: 25%


Litbang Kompas

Litbang Kompas punya hasil sigi yang sedikit mirip dengan SMRC. Mereka menggelar survei dengan menggunakan multistage random sampling terhadap 1.000 responden di Jawa Tengah. 

Survei digelar pada 15-20 Oktober 2024. Sigi ini memiliki tingkat kepercayaan mencapai 95% dan margin of error hingga 3,1%.

Tingkat Elektabilitas
Andika Perkasa-Hendrar Prihadi: 28,8%
Ahmad Luthfi-Taj Yasin: 28,1%
Tidak memilih: 1%
Belum tentukan pilihan: 42,9%

(red/frg)

No more pages