Logo Bloomberg Technoz

India, Sedikit dari Negara Dunia Pencipta Rudal Teknologi Canggih

News
17 November 2024 15:35

Ilustrasi Bendera India (Sumber: Bloomberg)
Ilustrasi Bendera India (Sumber: Bloomberg)

Dan Strumpf—Bloomberg News

Bloomberg, India berhasil menciptakan dan menguji coba teknologi senjata rudal hipersonik jarak jauh. India tinggal selangkah lagi masuk dalam beberapa negara yang bisa menggunakan rudal teknologi mutakhir ini.

Sebuah lembaga pertahanan India, The Defence Research and Development Organisation, melakukan uji coba rudal hipersonik pada Sabtu malam di lepas pantai negara bagian Odisha, kata pemerintah India dalam sebuah pernyataan pada hari Minggu.

Rudal dirancang untuk membawa muatan lebih dari 1.500 kilometer (932 mil), kata DRDO, dimana  Menteri Pertahanan Rajnath Singh menyebut uji coba ini sebagai “tonggak penting” bagi India.

“Ini adalah momen bersejarah dan pencapaian signifikan ini telah menempatkan negara kami dalam kelompok negara-negara terpilih yang memiliki kemampuan teknologi militer yang kritis dan canggih,” katanya dalam sebuah posting di X.