Pasar Minyak Global Diprediksi Surplus Sejuta Barel Tahun Depan
News
14 November 2024 20:40
Grant Smith dan Alex Longley - Bloomberg News
Bloomberg, Pasar minyak global menghadapi surplus lebih dari 1 juta barel per hari tahun depan karena permintaan China terus menurun, sehingga harga terlindungi dari gejolak di Timur Tengah dan sekitarnya, kata Badan Energi Internasional (IEA).
Konsumsi minyak di China — pusat kekuatan pasar dunia selama dua dekade terakhir — telah mengalami kontraksi selama enam bulan berturut-turut hingga September dan akan tumbuh tahun ini hanya 10% dari tingkat yang terlihat pada tahun 2023, kata IEA dalam laporan bulanan pada Kamis (14/11/2024).
Kelebihan pasokan global akan menjadi lebih besar jika OPEC+ memutuskan untuk melanjutkan rencana menghidupkan kembali produksi yang terhenti saat mereka berkumpul bulan depan, menurut badan tersebut.
Ada kemungkinan permintaan minyak China telah mencapai puncaknya, kata Kepala Industri dan Pasar Minyak IEA Toril Bosoni dalam wawancara dengan Bloomberg TV, Kamis.