Makan Gratis Rawan Perburuk Candu Impor Susu, Setahun Bisa Rp28 T
Pramesti Regita Cindy
14 November 2024 10:30
Bloomberg Technoz, Jakarta – Guru Besar Fakultas Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) Dwi Andreas Santosa menilai program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang direncanakan pemerintah hampir dipastikan membutuhkan tambahan besar dalam pasokan susu segar untuk mencukupi kebutuhan jutaan penerima manfaat.
Namun, kondisi industri susu dalam negeri yang masih tergantung pada impor membuat program ini berisiko memperbesar ketergantungan pada produk susu impor.
"Kalau program Makan Bergizi Gratis itu betul-betul kita terapkan, maka kita perlu tambahan 5,4 juta ton setara susu segar per tahun, itu untuk mencapai kebutuhan 82,9 juta penerima manfaat," jelas Dwi kepada Bloomberg Technoz, Kamis (14/11/2024).
Berdasarkan data Kementerian Pertanian, tanpa program Makan Bergizi Gratis, kebutuhan susu nasional mencapai 4,3 juta ton per tahun. Sebanyak 22,7% di antaranya masih dipenuhi melalui kebijakan impor. Adapun, program Makan Bergizi Gratis menyasar 82,9 juta anak sekolah, balita, dan ibu hamil.
Capai Rp28,5 T per Tahun