Sejumlah saham energi yang menjadi pendorong kenaikan IHSG, PT Newport Marine Services Tbk (BOAT) yang melesat 32%, dan saham PT Dwi Guna Laksana Tbk (DWGL) yang menguat 20,1%, dan saham PT Darma Henwa Tbk (DEWA) yang melonjak 14,8%.
Selain itu penguatan juga terjadi pada saham PT Bumi Resources Tbk (BUMI) melesat 17,4%, saham PT Energi Mega Persada Tbk (ENRG) yang melesat 5,3%, dan saham PT Petrosea Tbk (PTRO) yang meninggi 3,52%.
Senada, saham properti juga melesat hingga mendukung penguatan IHSG, PT Metro Realty Tbk (MTSM) meroket 9,77%, PT Roda Vivatex Tbk (RDTX) melesat 5,98%. Saham PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) menguat 4,46%.
Sementara indeks saham LQ45 yang berisikan saham-saham unggulan turut bergerak di zona hijau, dengan kenaikan 2,69 poin atau menguat 0,31% ke posisi 881,8.
Saham-saham LQ45 yang bergerak pada teritori ekspansif antara lain, saham PT Sido Muncul Tbk (SIDO) melesat 5,22%, saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) terbang 2,88%. Saham PT Indah Kiat Pulp and Paper Corp Tbk (INKP) melesat 2,46%, dan saham PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) menguat 2,45%.
Saham LQ45 lain, saham PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) melesat 2,41%, PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) terangkat 2,16%. Senada, saham PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) menguat 1,98%, dan saham PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) meninggi 1,69%.
Adapun pasar saham Asia bergerak di zona merah pada perdagangan siang hari ini. Indeks Hang Seng Hong Kong anjlok 2,63%, indeks Kospi ambles 1,41%, indeks Strait Times Singapore terdepresiasi 0,94%, indeks Nikkei 225 drop 0,89%, dan indeks Shanghai Composite melemah 0,73%. Sementara itu, Dow Jones Index Future merah 0,14%.
(fad/wep)