IDI Ungkap Kronologi Penganiayaan Dokter di Papua
Dinda Decembria
11 November 2024 21:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Seorang dokter di RSUD Lukas Enembe, Papua dianiaya oleh oknum yang disebut pejabat dari Pemkab Mamberamo Tengah.
Dokter yang dianiaya adalah Dr Yordan Sumomba yang bertugas di rumah sakit itu. Ikatan Dokter Indonesia (IDI) pun mengecam kejadian tersebut dan membeberkan kronologinya.
Kronologi
Berdasarkan laporan kronologis dari IDI cabang Jayawijaya, pada hari Selasa tanggal 5 November 2024 sekitar pukul 13.35 WIT terduga pelaku masuk ke ruangan apotek RSUD Lukas Enembe dan berteriak “We kam Kasi sa obat paracetamol ka kalian tidak tau kah saya ini siapa? Saya ini Asisten 3.”
Lalu terduga pelaku masuk ke ruangan korban (dokter) mengambil kursi dan melempar korban, namun tidak mengenai korban kemudian pelaku mengambil kayu balok 5x5 dan memukul kearah muka dan punggung korban.
Kemudian ada pasien yang sedang berobat langsung melerai terduga pelaku namun pasien tersebut juga dipukul oleh terduga pelaku, setelah itu terduga pelaku keluar dan melakukan pengrusakan terhadap pembatas ruangan yang terbuat dari kayu dan terduga pelaku mengambil batu lalu melempar kaca jendela RSUD Lukas Enembe.