Alasan Susu Impor yang Masuk Indonesia Lebih Murah
Pramesti Regita Cindy
11 November 2024 20:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi menjelaskan bahwa negara pengekspor susu yang didominasi oleh Australia dan Selandia Baru, memanfaatkan perjanjian perdagangan bebas dengan Indonesia.
Perjanjian tersebut menghapuskan bea masuk produk susu hingga membuat produk mereka lebih murah 5% dari harga global ketika masuk ke Indonesia.
"Negara-negara pengekspor susu memanfaatkan perjanjian perdagangan bebas dengan Indonesia yang menghapuskan biaya masuk pada produk susu, sehingga harga produk mereka sekitar 5% lebih rendah dari harga global," jelas Budi dalam konpersnya di kantor Kemenkop, Jakarta, Senin (11/11/2024).
Akibatnya, angka impor susu sapi ke Indonesia menjadi tinggi. Menurut Budi, hal ini juga terlihat dari dari total konsumsi per tahun yang mencapai 4,4 juta ton sepanjang tahun 2022 hingga 2023. Padahal industri dalam negeri hanya mampu memproduksi 837.223 ton.
Tak hanya itu, kondisi diperparah dengan pelaku industri yang mengimpor produk dalam bentuk susu bubuk.